Profil dan Fakta Menarik Suga BTS, Yang Ternyata Seorang Produser Musik

Profil dan Fakta Suga BTS (suarasurabaya.com)

Siapa yang tidak kenal dengan salah satu member idol yang sangat terkenal di penjuru dunia ini, ya Suga BTS. Baru-baru ini idol yang sangat populer serta terkenal di dunia ini telah menggelar konsernya yang sangat megah dan ramai di Los Angels pada 27 dan 28 November 2021 setelah dua tahun tidak ada konser akibat pandemi.

Suga menjadi sorotan para fansnya, selain perfomanya yang sangat berkharisma dirinya juga memiliki kebolehannya dalam bermusik dan ternyata seorang produser musik. Untuk itu mari kita simak bagaimana profil, perjalanan hidup hingga karir yang membawanya kesuksesan seperti sekarang dan banyak memiliki penggemar.

Biodata Suga BTS

Biodata Suga (matamatamusik.com)

Min Yoon Gi atau yang akrab disapa Suga oleh para penggemarnya merupakan seorang penyanyi dan member idol dari salah satu grub boy band yang sangat terkenal di Korea Selatan dan dunia yaitu BTS yang lahir di Buk-gu Daegu pada 9 Maret 1993. Ia merupakan anak kedua dari dua bersaudara, dirinya memiliki seorang kakak laki-laki, selain itu dirinya merupakan idol dibawah naugan agensi Big Hit Entertaiment.

Di BTS dirinya merupakan seorang raper dan menjadi daya tarik tersendiri bagi para penggemarnya atau yang bisa disebut dengan para ARMY, selain itu dirinya juga merupakan lulusan Global Cyber University jurusan Broadcasting Art dan melanjutkan pascasarjannya di Hanyang Cyber University. Dirinya pernah mengkonfirmasi bahwa dirinya tidak memeluk agama tertentu atau bisa juga disebut atheis, saat ini dirinya baru saja memiliki akun instagram sendiri yang bernama @agustd yang memiliki banyak sekali penggemar.

Awal Karir Suga di BTS

BTS No More Dream (pnterest.com)

Sejak masih sekolah SD Suga sudah sangat menyukai musik dan sudah berlatih untuk menulis lagu sendiri , tetapi orang tuanya sempat menentang dirinya untuk terjun kedunia musik. Walaupun berasal dari keluarga yang kurang mampu dan sempat ditentang keluarga tetapi dirinya terus menunjukkan minat dan bakatnya di dunia musik.

Hingga pada 13 Juni tahun 2013 Suga berhasil debut bersama Bangtan Boys (BTS) dengan lagu yang berjudul “No More Dream” dan pada 9 Desember Suga bersama member BTS lainnya mereka berhasil mempromosikan album meraka di Jepang . Dirinya berhasil menulis beberapa lagu disemua album BTS hal itu ia lakukan karena sudah menjadi minat dan bakatnya yang selama ini ia inginkan.

Kemudian di tahun 2016 orang tua Suga mulai merestui dirinya untuk terus berkarir di dunia musik. Hal ini terbukti di tahun 2016 orang tua Suga hadir pada acara konser BTS yang bertajuk “The Most Beautiful Moment in Life On” disini dirinya menahan rasa haru serta sangat senang karena sudah mulai mendapatkan restu dari orang tua.

Suga Solo Karier

Solo Karir Suga (idntimes.com)

Pada 16 Agustus 2016 Suga berhasil melakukan debutnya sebagai penyanyi solo karir yang pertama, ia menggunakan nama “Agust D” yang memiliki arti “Agust= kebalikan dari Suga” dan “DT berarti Daegu Town yang berarti tempat kelahirannya”. Musik video untuk dua lagu yang berjudul “Mix-tape” dan “Give It To Me” yang dirilis di youtube berhasil meraih penonton hingga 1 juta dalam waktu 12 jam.

Pernah Alami Gangguan Mental

Ditengah proses dan kariernya, siapa sangka pemilik nama asli Min Yoon Gi ini sempat mengalami gangguan mental, saat dirinya menjadi trainee agensi Big Hit Entertaiment. Ia merasa sangat tertekan dengan bebabnya selama menjalani trinee di agensi ini, selain itu saat itu jadwal kontrak dan debutnya juga belum pasti.

Dirinya juga sempat mendapatkan penanganan dan pengobatan dari psikiater akibat gangguan mental yang ia alami hingga akhirnya ia mulai pulih dan bisa menjalani aktivitasnya kembali. Saat ini kondisi nya sudah baik-baik saja serta banyak dukungan dari orang terdekat hingga banyaknya para penggemaranya yang membuatnya makin bersemangat.

Sukses di BTS

Sukses di BTS (mantrasukabumi.pikiran-rakyat.com)

Setelah melewati proses hingga puncak kariernya Suga sangat sukses di BTS , selain itu ia juga berhasil sebagai musisi kelas internasional yang berhasil ia raih. Ia bahkan mendapatkan penghargaan Mnet Asian Music Award sebagai Penampilan Kolabiorasi Terbaik dari Mnet Asian Music Award yang prestisius dan mengagumkan.

Bersama BTS dirinya berhasiil membawa dirinya menjadi pembicara pada sidang umum PBB ke 73 tahun ditahun 2018 serta menjadi artis Korea yang pertama yang menduduki nomor satu chart artist 100 Billboard. Selain itu juga sebagai artis Korea yang tiga kali berturut-turut mendapatkan penghargaan Top Social Artist dari Billboard Music Award.

Fakta Suga BTS

Fakta Suga (voi.id)
  1. Merupakan Produser Penulis Lagu
  2. Termasuk Kedalam Artis Terkaya di Korea Selatan
  3. Awalnya Berasal Dari Keluarga Yang Kurang Mampu
  4. Memiliki Sifat Cool dan Savage
  5. Diam-Diam Jago Memasak
  6. Suka Bermain Basket
  7. Pandai Bahasa Inggris dan Bahasa Jepang

Itu tadi merupakan profil, perjalanan karir hingga puncak karir yang Suga BTS alami dan merasakan prosesnya hingga bisa sangat sukses seperti sekarang. Walaupun dulunya bukan dari keluarga yang kaya teta[i dirinya mampu mengangkat ekonomi keluarga serta membanggakan orang tuannya lewat karya serta usahanya.

Semoga bisa membantu kalian yang penasaran bagaimana perjalanan karir Suga BTS hingga bisa seperti sekarang. Semoga tulisan ini bermanfaat sekian dan terimakasih.

Exit mobile version