Siapa yang tidak mengenal IU? Idol sekaligus aktis dengan parasnya yang cantik dan kemampuan vokal yang baik ini telah memiliki banyak penggemar di dalam negeri maupun mancanegara. Lagunya pun selalu berada di peringkat pertama chart musik Korea Selatan.
Bahkan IU dikenal sebagai sosok selebriti yang dermawan. Di masa pandemi tahun 2020, IU mendonasikan 3000 APD bernilai 100 juta Won. Nah, apakah Anda ingin lebih mengenal sosoknya? Berikut ini profil dan biodata IU terlengkap mulai dari latar belakang, karir, pacar, instagram, dan penghargaannya.
Biodata IU
Nama Lengkap : Lee Ji-Eun
Nama Panggung : IU
Tempat, Tanggal Lahir : Songjeon-dong, 16 Mei 1993
Pekerjaan : Penyanyi, penulis lagu, dan aktris
Tinggi Badan : 162 cm
Berat badan : 47 kg
Agensi IU : EDAM (Kakao), Universal Japan, Warner Taiwan.
Nama Fandom : Uaena
Warna Fandom : Hijau Lime
Akun Instagram : @dlwlrma
Youtube : IU Official
Twitter : @lily99iu (pribadi), @_Iuofficial (resmi)
Facebook : IU
Latar Belakang IU
Artis Korea Selatan bernama asli Lee Ji-eun ini telah tertarik dengan dunia entertainmen sejak kecil. IU bahkan sudah memulai kelas akting sejak usianya yang belia.
Namun sebelum berhasil debut di tahun 2008, IU pernah mengalami masa-masa yang sulit. IU pernah mengalami kesulitan finansial dan terpaksa harus tinggal terpisah dengan kedua orang tuanya.
Kemudian IU juga telah mengikuti 20 audisi penyanyi yang semuanya gagal. Bahkan IU juga sempat menjadi korban penipuan agensi gadungan. Hingga akhirnya penyanyi dengan suara emas ini berhasil menjadi bagian agensi LOEN Entertainment di tahun 2007.
Karier IU
1. Awal Karir IU
IU mengawali karirnya dengan bernyanyi sejak tahun 2008, ia merilis lagu berjudul “Lost Child”. Kemudian penyanyi berbakat ini menyanyikan lagunya pertama kali di program musik “M! Countdown” pada tanggal 18 September 2008. Sayangnya album pertamanya ini bisa dibilang tidak terlalu sukses.
Sehingga pada tahun berikutnya, IU kembali merilis album studionya berjudul “Growing Up” dengan lagu single promosinya berjudul “Boo”. Kemudian ia juga merilis single lainnya berjudul “Marshmallow”.
2. Popularitas meningkat (2010-2011)
Sepanjang tahun 2010-2011, IU telah merilis beberapa single diantaranya Nagging, Because I’m a woman, It’s you, dan Good Day. Pada lagu berjudul Good Day, IU mendapatkan banyak sekali pujian karena vokalnya yang luar biasa.
Karena popularitasnya yang meningkat ini, akhirnya ia berhasil mendapatkan tawaran menjadi bintang tamu variety show (Heroes) dan drama (Dream High). Tak hanya itu saja, IU juga mengisi konser seperti acara Disney yang diselenggarakan tahun 2011.
3. Debut di Jepang (2012)
Setelah mendapatkan popularitas di negara sendiri, IU pun mengadakan debut di Jepang dengan menampilkan 6 lagu. Bahkan keenam lagu tersebut dibawakan dalam versi Jepang. Kemudian IU juga sempat mengadakan konser mini di 5 kota yaitu Nagoya, Osaka, Sapporo, Fukuoka, dan Tokyo.
4. IU memerankan pemeran utama (2013)
Berkat aktingnya yang memukai di drama Dream High, IU pun kembali mendapatkan tawaran sebagai pemeran utama di series berjudul “You’re the best, Lee Soon-shin”. Pada kesempatan tersebut, IU mampu menunjukkan kualitas aktingnya terbukti dari perolehan rating tertinggi mencapai 30,8%.
5. Karir yang semakin cemerlang (2014-sekarang)
Sejalan dengan popularitasnya yang semakin meningkat, pada tahun-tahun berikutnya IU berpartisipasi dalam banyak projek.
IU mengeluarkan albumnya yang terdiri dari Palette (2017) dan Lilac (2021). Beberapa konser juga diadakan tak hanya di Korea Selatan tapi juga negara lainnya, seperti Jepang, Hongkong, Cina, Taiwan, Singapura, Thailand, Filipina, dan Indonesia.
Di tengah kesibukannya di bidang tarik suara, ia juga menjadi bagian dari beberapa drama populer. Drama tersebut diantaranya adalah The Producers (2015), Moon Lovers : Scarlet Heart Ryeo (2016), My Mister (2018), Persona (2019), dan Hotel del Luna (2019).
IU dijuluki Nation’s Little Sister
Di Korea Selatan, ada beberapa julukan yang sengaja disematkan untuk aktor maupun idol. Begitu pula dengan IU, ia mendapat julukan Nation’s Little Sister ketika mencapai popularitasnya di tahun 2010. Bukan hanya karena popularitasnya, IU mendapatkan julukan ini karena kepribadiannya yang polos, ceria, dan berbakat.
Akhir-akhir ini, IU juga mendapatkan julukan lainnya yaitu Digital Monster karena lagunya selalu berada di posisi pertama tangga lagu Korea Selatan. Posisi itu IU raih baik dalam perhitungan realtime, harian, mingguan, bahkan bulanan.
Pacar IU
IU atau Lee Ji-eun pernah menjalin hubungan dengan Jang Ki-ha sejak tahun 2013 silam. Namun hubungan keduanya baru terekspos di tahun 2015 oleh Dispatch. Meskipun perbedaan yang jauh (11 tahun) tapi mereka berdua berhasil mempertahankan hubungannya selama 4 tahun. Kemudian berpisah karena kesibukan masing-masing.
Setelah hubungannya dengan Jang Ki-ha berakhir, Lee Ji-eun sempat dirumorkan mengalami cinta lokasi dengan lawan mainnya yaitu Lee Joon-gi. Bahkan Lee Joon-gi sempat dicurigai menjadi orang ketiga.
Penghargaan IU
Berkat kerja kerasnya, IU mendapatkan banyak penghargaan baik di bidang menyanyi maupun akting. Sepanjang karirnya, ia telah menerima 200 nominasi dengan 90 diantaranya berhasil IU menangkan.
Pada bidang musik, IU berhasil membawa pulang 13 penghargaan dari Melon Music Award, 12 dari Gaon Chart Music Awards, 8 dari Mnet Asian Music Awards, dan masing-masing 5 penghargaan dari Korean Music Awards, Seoul Music Awards, dan Golden Disc Awards. Dari jumlah ini, 5 diantaranya adalah Daesang Awards (penghargaan utama).
Di bidang akting, IU juga berhasil memenangkan penghargaan dalam kategori Best New Actress dan Best Couple pada ajang KBS Drama Award di tahun 2013. Lalu, di tahun 2016 IU mendapatkan penghargaan Best Couple di SBS Drama Awards dalam perannya di Scarlet Heart Ryeo. Yang terakhir, ia berhasil mendapatkan penghargaan aktris unggulan terbaik atas perannya di My Myster.
Dari banyaknya penghargaan ini, IU juga measuk dalam Forbes Korea Power Celebrity sebanyak 5 kali.
Nah, demikian penjelasan mengenai biodata IU terlengkap. Anda dapat menikmati karya musik maupun dramanya di Youtube dan VIU. Apabila Anda penasaran dengan kehidupan pribadinya, Anda bisa mampir di beberapa media sosialnya. Semoga artikel ini bermanfaat!