Perbedaan Milo Malaysia dan Indonesia, Mana yang Lebih Enak?

Di Indonesia sudah tidak asing lagi dengan merek yang satu ini, selain rasanya yang enak, milo juga banyak digemari. Banyak variasi yang bisa digunakan dengan milo ini, sehingga banyak dari kalangan manapun yang menyukainya. Tetapi siapa sangka ternyata ada perbedaan Milo Malaysia dan Indonesia dari segi kemasan, rasa, isi dan kandungan gizi.

Milo Indonesia

Perbedaan Milo Malaysia dan Indonesia
Milo Indonesia (blibli.com)

Di Indonesia milo diproduksi oleh PT Nestle Indonesia, Ciampel, Karawang 41363 Jawa Barat, Indonesia.

Komposisi milo Indonesia yaitu : Sari Malt (Barli), Gula, Susu Bubuk Skim, Minyak Nabati, Bubuk Kakao, 3 Mineral, Premiks Vitamin dan Perisa Identik Vanila.

Harga perkilo milo di Indonesia kisaran 40 ribu hingga 90 ribu Rupiah, dapat dibeli ditoko-toko terdekat dengan kemasan sachet yang lebih murah yaitu kisaran 2 ribu Rupiah.

Bisa juga dibeli melalui online seperti di, shope, lazada, blibli, toko pedia dan online shope lainnya.

Milo Malaysia

Milo Malaysia (shope.co.id)

Di Malaysia milo diproduksi di Chembong Industrial Park, daerah bagian Negri Sembilan, tetapi pada kemasan tidak ditulis alamat secara lengkap.

Komposisi milo Malaysia yaitu, Ekstrak Malt (mengandung Barli), Susu Skim (Susu Lembu), Gula, Kokoa, Maltodekstin, Mineral, Minyak Kelapa Sawit dan Vitamin.

Milo disini mengadung bahan vanilin , aditif makanan merupakan daripada sumber tumbuhan atau sintetik.

Harga milo Malaysia mulai dari 40 ribu hingga 200 ribu Rupiah.

Jika ingin merasakan milo Malaysia dapat dibeli di online, seperti shope, lazada, blibli dan tokopedia.

Perbedaan Isi antara Milo Malaysia dan Indonesia

Milo Indonesia vs Malaysia (sittirasuna.com)

Dapat dilihat perbedaan warna bubuk milonya, milik Malaysia terlihat lebih gelap dibandingkan milik Indonesia.

Hal ini dipengaruhi oleh kakao yang ada di milo Malaysia lebih banyak dibandingkan Indonesia, sehingga milik Malaysia terlihat lebih pekat.

Perbedaan Rasa antara Milo Malaysia dan Indonesia

Rasa Milo (campaign.com)

Selain itu, rasa yang dimiliki milo Indonesia dan Malaysia juga memiliki perbedaan.

Jika milo Indonesia lebih terasa rasa susunya, coklatnya yang kurang berasa dan terasa lebih light.

Sedangkan milo Malaysia lebih berasa coklatnya dibanding susunya dan terasa lebih thick, kemudian tekstur milo ini lebih kental.

Bagi kalian pencinta susu mungkin akan lebih suka dengan milo milik Indonesia, tetapi bagi kalian pencinta coklat milo Malaysia adalah pilihannya.

Kandungan Gizi Serta Manfaat Milo

Kandungan Gizi Milo (milo.co.id)
  1. Protomalt, yaitu eksta malt dari barley yang merupakan karbohidrat yang bermanfaat sebagai sumber energi dan ketahanan yang mendukung aktivitas fisik.
  2. Vitamin B12 berguna untuk membuat sel darah merah, DNA, RNA dan mylen (serabut saraf)
  3. Vitamin B2, B3, B6 berfungsi untuk membantu metabolisme di dalam tubuh.
  4. Vitamin C membantu menguatkan dinding pembulu darah.
  5. Vitamin D sebagai penyerap kalsium yang membantu membentuk dan memelihara tulang dan gigi.
  6. Mineral sebagai keseimbangan cairan di dalam tubuh.

Nah itu tadi merupakan perbedaan milo yang ada di Indonesia dan Malaysia yang memiliki beberapa perbedaan, semoga membantu.

Exit mobile version