Zhao Lu Si adalah slah satu aktris muda Tiongkok berbakat yang terkenal dengan aktingnya di beberapa drama China beragam genre dari modern hingga drama kostum. Selain itu aktris kelahiran 1998 ini dikenal berhasil membawa drama China yang dibintanginya menjadi terkenal dan memiliki rating tinggi. Selain karena jalan cerita yang lucu dan menggemaskan, faktor partner Zhao Lu Si juga jadi sorotan.
Menariknya setiap kali Lu Si dipertemukan dengan aktor-aktor yang penuh pesona, ia dan partner dapat membangun chemistry kuat. Tak heran jika penggemar banyak menjodohkannya dengan lawan mainnya dalam drama. Siapa saja sih lima aktor tampan yang pernah jadi lawan main Zhao Lu Si? Intip daftarnya berikut ini!
Jason Gu
Dalam drama pertama yang mendapuk Zhao Lu Si sebagai pemeran utama, Lu Si bertemu dengan Jason Gu melalui drama ‘Oh! My Emperor: Season One’ yang rilis tahun 2018.
Melalui seri fantasi ini, Lu Si berperan sebagai gadis modern yang dibawa ke dunia misterius di masa lalu. Sementara Jason Gu berperan sebagai sosok kaisar negara bernama Bei Tang Yi.
Jason Gu memiliki nama asli Gu Jia Cheng, selain berakting ia juga merupakan penyanyi yang tergabung dalam grup idola China, X-NINE. Cowok yang lahir 19 Juni 1992 ini memulai debut aktingnya pada seri televisi tahun 2016 bertajuk ‘Super Star Academy’.
Riley Wang
Selanjutnya ada aktor Taiwan-Canada yang juga berprofesi sebagai DJ dan penyanyi. Riley Wang bertemu dengan Lu Si melalui drama ‘I Hear You’ (2019).
Zhao Lu Si berperan sebagai Bei Er Duo, seorang gadis yang bermimpi untuk sekolah di Jepang dan menjadi aktris suara profesional. Sementara Riley Wang berperan sebagai Yu She Wei seorang pembuat biola populer. Keduanya bertemu saat bergabung dengan program reality show pasangan.
Li Hong Yi
Selanjutnya aktor muda dan bertalenta Li Hong Yi. Aktor ini sempat menjadi trainee di salah satu agensi besar Korea Selatan SM Entertainment. Namun ia tidak melanjutkan masa traineenya dan memilih untuk kembali melanjutkan studinya.
Hong Yi debut akting sejak 2014 di sitcom ‘Sister Knows’, kemudian ia dan Lu Si digaet membintangi drama fantasi bertajuk ‘Love Better Than Immortality’ yang mengudara 5 Juli 2019.
Zheng Ye Cheng
‘Love of Thousand Years’ mempertemukan pasangan makhluk abadi dan tidak abadi yang diperankan oleh Zheng Ye Cheng dan Zhao Lu Si.
Fu Jiu Yun jatuh cinta dengan seorang wanita yang berhasil mencuri hatinya, tapi ia selalu saja gagal untuk mendapatkan wanita itu. Dengan tekad kuat, Fu Jiu Yun mengikuti wanita tersebut hingga 1000 tahun lamanya dan 10 inkarnasi yang berbeda. Tetapi ketika wanita itu terlahir kembali sebagai seorang putri, keadaan menjadi berbeda.
Nama Zheng Ye Cheng mulai memuncak ketika membintangi serial komedi ‘Love O2O’. Saat ini Zheng Ye Cheng telah membentuk agensinya sendiri yang diberi nama Zheng Ye Cheng Studio.
Ding Yu Xi
Salah satu drama Zhao Lu Si yang memiliki peringkat tertinggi adalah drama xianxia ‘The Romance of Tiger and Rose’ yang membawanya beradu akting dengan Ding Yu Xi. Ini merupakan drama komedi romantis yang dinilai memiliki chemistry menakjubkan antara Lu Si dan Yu Xi.
Ding Yu Xi, yang juga dikenal Ding Zhou Jie, adalah aktor Tiongkok yang memulai kariernya melalu web-series China. Ding peroleh kesuksesan besar melalui ‘The Romance of Tiger and the Rose’ dan ‘Intense Love’.
Lin Yu Shen
Selain mengumpulkan pria-pria muda, Zhao Lu Si juga pernah beradu akting dengan aktor yang usianya jauh lebih matang.
Lin Yu Shen adalah aktor yang berasal dari keluarga perfilman di Beijing dan tumbuh di lingkungan dunia hiburan sejak kecil. Aktor ini kelahiran tahun 1980, yang menandai 18 tahun perbedaan usia dengan lawan mainnya, Zhao Lu Si dalam drama ‘Dating in the Kitchen’.
Terry Liu/ Liu Te
Berasal dari drama adaptasi web novel bertajuk ‘I Accidentally Picked Up a President’ yang dirilis tahun 2021, Zhao Lu Si beradu akting dengan Terry Liu, atau juga dikenal Liu Te.
Terry Liu merupakan aktor muda di bawah agensi Yinhe Kuyu Media. Sebelumnya, ia pernah berpartisipasi melalui training program ‘Produce Camp 2019’. Sayangnya ia tereliminasi di peringkat 31. Saat ini Terry Liu sudah membintangi dua drama lainnya yang tak kalah seru, yaitu ‘My Dear Lady’ dan ‘Sweet Teeth’.
Nah itu dia tujuh aktor yang pernah menjadi partner drama aktris cantik Zhao Lu Si. Menurutmu siapa aktor yang tercocok dan memiliki chemistry terapik dengan sang aktris?