Krystal Jung atau yang juga dikenal sebagai aktris Jung Soo Jung dan Kim Jae Wook dipertemukan dalam drama komedi KBS bertajuk ‘Crazy Love’ yang saat ini sedang tayang.
Sinopsis Crazy Love
Menceritakan kisah seorang CEO GOTOP Education dan instruktur matematika terkemuka yang terkena amnesia sementara akibat kecelakaan yang menimpanya. Sekertaris yang sudah bekerja selama satu tahun dengannya secara tiba-tiba mengaku sebagai tunangannya agar dapat balas dendam karena selalu diperlakukan tidak baik. Lee Shin Ah sebagai sekertarisnya didiagnosa terkena penyakit kritis yang membuatnya tidak lama lagi bertahan di dunia, Shin Ah menyalahkan penyebab penyakitnya adalah bosnya itu karena membuat stres setiap saat.
Minggu ini ‘Crazy Love’ baru saja memperbarui episode terbarunya yaitu episode 5 dan 6. Cerita semakin seru dan kocak, apa saja sih yang bikin ‘Crazy Love’ tidak boleh dilewatkan? Berikut ini alasannya.
1. Motif Tersembunyi Noh Go Jin
Sejak terbangun di rumah sakit, Noh Go Jin menderita amnesia sementara yang membuatnya tidak mengingat siapapun, termasuk sahabat dan sekertaris yang selalu bersamanya. Tapi siapa sangka jika ternyata ini semua merupakan bentuk kepura-puraan Noh Go Jin yang memiliki motif tersembunyi.
Noh Go Jin menyadari siapa orang yang menabraknya malam itu, yaitu seorang pegawai yang pernah bekerja di bawah perusahaannya bernama Kang Min, ia dipecat sebab melakukan judi dan merugikan perusahaan. Go Jin ingin menangkap Kang Min dengan tangannya sendiri. Dengan IQ 190 miliknya, Noh Go Jin memberikan umpan ke Kang Min agar ia menyerahkan diri ke polisi dengan sendirinya. Tentunya tidak hanya itu saja, Go Jin juga memiliki firasat bahwa ada orang di balik Kang Min yang menjadi dalang dari kejadiannya malam itu.
2. Upaya Temukan Dalang Sebenarnya
Sejak episode awal ‘Crazy Love’ sudah menampilkan Noh Go Jin mendapatkan banyak teror oleh orang yang tidak dikenal. Tidak main-main hadiah tersebut berisi hal-hal yang tidak wajar, seperti bangkai tikus hingga foto Go Jin yang dicoret-coret dengan darah. Bahkan saat Go Jin kembali dari rumah sakit, ia tetap mendapatkan kiriman hadiah teror mengerikan.
Pada cuplikan epsiode terbaru juga memperlihatkan foto Go Jin yang ditulis menggunakan tinta merah bertuliskan “D-60”, seperti sedang menghitung hari untuk melakukan ‘aksi’.
Go Jin awalnya mencurigai Lee Shin Ah yang bekerja sama dengan Kang Min, sebab ketika malam kecelakannya, waktunya sangat cocok ketika Shin Ah keluar dari rumah Go Jin. Tapi ternyata Go Jin menemukan fakta baru bahwa sekertarisnya itu tidak ada hubungan dengan Kang Min. Lalu siapakah dalang sebenarnya di balik hadiah teror dan kecelakaan yang menimpa Go Jin? Apakah orang terdekat?
3. Hubungan Cinta dan Benci antara Go Jin dan Shin Ah
Satu lagi poin yang tidak boleh dilewatkan jika menonton ‘Crazy Love’, yaitu hubungan cinta dan benci antara bos dan sekertarisnya.
Go Jin merupakan bos yang tergolong kejam, ia sering kali memarahi sekertarisnya meskipun Lee Shin Ah sudah berusaha semaksimal mungkin. Inilah yang membuat Lee Shin Ah memendam dendam yang mendalam untuk Go Jin dan berharap Go Jin akan gagal suatu saat agar bisa merasakan apa yang sekarang ia rasakan.
Sampai suatu ketika terlintas ide gila Lee Shin Ah untuk mengaku sebagai tunangan Noh Go Jin agar dapat terbebas dari prasangka kecelakaan sekaligus bisa membalas dendam kepada pemimpinnya tersebut.
Terlebih ketika hubungan mereka malah menyebar luas di perusahaan yang membuat keduanya harus terus berakting menjalin hubungan yang berbahagia di depan orang lain, tapi di belakang mereka saling mencurigai dan mencari cara untuk balas dendam.
Tiga hal di atas adalah poin-poin yang membuat ‘Crazy Love’ layak untuk dinantikan setiap pembaruan episode perminggunya. ‘Crazy Love’ tayang setiap hari Senin dan Selasa, penggemar internasional dapat menyaksikannya lewat platfrom streaming Disney+ Hotstar.